Tips dan Trick

Mengatasi XAMPP-VM Tidak Bisa Running Setelah Update ke MacOS Big Sur

Beberapa waktu lalu saya melakukan update MacOS saya ke versi Big Sur, proses update tersebut lancar meskipun harus melakukan penghapusan beberapa file dan aplikasi terlebih dahulu karena Big Sur membutuhkan free space sekitar 35 GB supaya proses upgrade bisa berjalan.

Setelah proses update selesai, saya coba cek beberapa aplikasi yang ada untuk memastikan proses update tidak berefek terhadap aplikasi yang sudah terinstall. Ketika saya coba running aplikasi XAMPP-VM, aplikasi tersebut tidak bisa terbuka sama sekali, hanya mantul-mantul saja sebanyak 3 kali pada dock, setelah itu diam tanpa ada tanda-tanda bisa terbuka. Saya pun sedikit panik karena didalam VM tersebut terdapat beberapa project web untuk kuliah saya dan beberapa database MySQL, kalau sampai benar-benar tidak bisa dijalankan, jadi kerjaan besar. Akhirnya saya coba cari referensi terkait hal tersebut, dan menemukan artikel untuk eskalasinya, yaitu dengan melakukan reinstall XAMPP-VM dengan versi terbaru, saat ini versi terbaru yaitu xampp-osx-7.4.12-0-vm

  1. Stop dan close/quit aplikasi XAMPP-VM

2. Silakan download XAMPP-VM terbaru versi 7.4.12

3. Backup file VM XAMPP sebelumnya yang berformat qcow2 ke folder Document buat jaga-jaga, karena hanya file ini yang bisa direcovery sebagai jalan terakhir

cp ~/.bitnami/stackman/machines/xampp/vm/machine.qcow2 ~/Documents/

4. Hapus atau uninstall XAMPP-VM yang saat ini terinstall dan bermasalah, hal ini untuk mencegah IP address VM berubah karena khawatirnya berefek terhadap konfigurasi aplikasi project website didalamnya

5. Lalu install kembali XAMPP-VM dengan versi terbaru 7.4.12 yang sudah didownload sebelumnya

6. Jika proses instalasi sudah selesai, silakan dicoba dijalankan kembali XAMPP-VM nya, jika muncul pesan error sebagai berikut, jangan panik 😀 , klik OK saja

7. Silakan dicoba Start VM nya, jika muncul pesan error lain seperti berikut, “cannot calculate MAC address: signal: killed”, tetap tenang 😀 klik OK saja

8. Silakan Close atau Quit aplikasi XAMPP-VM nya dengan klik kanan pada dock XAMPP-VM, lalu pilih Quit

Baca Juga : Cara Mencetak Banyak Halaman Dalam Satu Lembar pada Preview MacOS

9. Selanjutnya buka Terminal, masuk ke directory ~/.bitnami/stackman/helpers/, lalu hapus file bernama hyperkit

cd ~/.bitnami/stackman/helpers/
rm -f hyperkit

10. Coba jalankan kembali aplikasi XAMPP-VM nya, dan akan diminta initialized component kembali, klik OK dan masukkan password administrator laptop MacOS jika diminta

11. Silakan klik Start kembali VM nya dan tarraaa semestinya VM XAMPP nya sudah bisa running kembali dengan IP Address yang sama, kebetulan IP Address saya 192.168.64.6, dan data-data project beserta database MySQL masih aman didalamnya

Saran terakhir, silakan lakukan backup berkala terhadap folder project XAMPP yang ada pada /opt/lampp/htdocs, dan Database MySQL nya sebelum melakukan Update Major kembali

Mungkin cukup sekian, semoga bermanfaat

Share
Published by
Rizky Pratama

Recent Posts

Tips Zimbra : Mengatasi Service Cbpolicyd Starting Failed Setelah Migrasi ke Rocky Linux 8

Beberapa waktu lalu, Excellent mendapatkan project migrasi Zimbra dari versi Open Source Ke Zimbra Network…

4 weeks ago

Mengatasi Error “no matching host key type found. Their offer: ssh-rsa,ssh-dss” Setelah Upgrade MacOS Ventura Saat Melakukan SSH

Bulan Oktober 2022 lalu, Apple resmi release MacOS terbaru mereka, yaitu MacOS Ventura. Beberapa fitur…

1 year ago

Cara Memindahkan Saham ke Sekuritas Lain

Tidak terasa sudah cukup lama saya tidak update tulisan pada blog ini lagi, akhirnya kali…

2 years ago

Tahun Baru, Markas Baru, Tulisan Baru

Tahun baru 2022 telah tiba, tidak terasa waktu berjalan begitu cepat, banyak cerita dan kenangan…

2 years ago

Mengatasi “Error while performing update: Input/output error (5)” Saat Update Tuxera pada MacOS

Kembali lagi bersama saya, setelah beberapa lama tidak update tulisan pada blog ini :D kali…

2 years ago

Konfigurasi PPTP Client pada Container Docker CLI

PPTP adalah kependekan dari Point-toPoint Tunneling Protocol yang merupakan bahasa yang membuat komputer dapat berkomunikasi…

3 years ago