Tips dan Trick

Cara Mudah Membuat Bot Telegram

Berawal dari keisengan yang melanda, saya mencoba oprek mengenai Bot Telegram. Kebetulan Telegram saat ini sedang booming sebagai aplikasi chat yang bisa dibilang sangat secure, bahkan karena saking secure nya, pemerintah Indonesia sempat melakukan blocking terhadap akses ke Telegram karena adanya content-content yang mengandung kejahatan, sara dll yang susah untuk di lacak 😀

Saya tertarik untuk oprek lebih jauh tentang Telegram ini yaitu mengenai Bot nya Telegram ini. Bot Telegram bisa digunakan sebagai sarana informasi otomatis melalui channel, group atau chat pribadi pada Telegram.

Langsung saja, berikut ini langkah-langkah membuat Bot Telegram dengan mudah menggunakan BotFather.

Pertama, silakan login ke akun Telegram kalian, lalu dibagian search, ketikkan manybot, nanti akan muncul list berikut, pilih Manybot seperti yang saya beri kotak merah.

 

Setelah di klik, akan tampil dialog chat seperti berikut. Klik START untuk memulai setup

 

Setelah di klik START, akan muncul command awal. Karena kita akan membuat Bot, bisa klik di tulisan /addbot atau klik pada “Create a New Bot” seperti gambar di bawah ini.

 

Kemudian akan muncul tutorial pembuatan Bot secara detail seperti pada gambar dibawah ini.

Pada informasi diatas, kita disarankan membuat Bot menggunakan @BotFather, silakan klik pada username @BotFather tersebut, kemudian kita akan masuk langsung ke dialog chat dengan Botfather tersebut. Silakan klik START untuk memulai.

 

Setelah di klik START, nanti akan muncul tutorial penggunaan BotFather. Untuk memulai pembuatan Bot Telegram, silakan klik pada link /newbot. Lebih jelas nya ada pada gambar dibawah ini.

 

Kemudian akan ditanyakan nama Bot Telegram nya akan menggunakan nama apa, silakan ketikkan di kolom chat, disini saya coba buat Bot dengan nama “Bot Testing Rizky Pratama” jika sudah, kemudian di send.

Selanjutnya akan ditanyakan username dari Bot yang akan kita buat, dan syaratnya yaitu username harus berakhiran dengan kata bot atau Bot. Contoh ada pada gambar 😀

Disini saya beri username bottestrp_bot, disini kalian bebas menentukan calon pasangan hidup kalian ehhh username maksudnya hehehehe….

 

Setelah menentukan username, maka Bot Telegram telah selesai dibuat, dan akan muncul informasi seperti pada gambar dibawah ini.

Note : Silakan catat token yang tercantum untuk akses HTTP API nya. Ini digunakan apabila kita ingin set misal notifikasi otomatis via channel/group Telegram.

Proses ini sebenarnya belum selesai, terakhir kita harus verifikasi terhadap token Bot tersebut. Salin token yang tercantum kemudian kalian masuk kembali ke Manybot, kemudian klik I’ve copied the API token. Pastikan Manybot telah menjawab dengan tulisan “Good. Send the API token in the next message.

Selanjutnya paste token yang telah disalin sebelumnya pada kolom chat Manybot lalu klik send

Silakan tunggu hingga mendapat balasan bahwa Token untuk bot telegram kalian telah diterima. Seperti pada gambar dibawah ini.

Silakan kalian ketikkan beberapa kata, misal Hello World, dan nanti Manybot akan menginformasikan bahwa Bot Telegram kalian sudah siap untuk digunakan.

 

Tahap terakhir, silakan kalian masuk ke Bot Telegram kalian, dan klik START, pastikan Bot kalian menjawab.

 

Jika bot sudah bisa menjawab, menandakan bot telegram sudah bisa digunakan dengan token yang didapat tadi, adapun untuk menggunakan bot Telegram tersebut untuk otomatisasi ataupun sebagai notifikasi, saya sudah menuliskan tutorial sederhananya dalam menggunakan bot Telegram tersebut, silakan cek disini -> Cara Mudah Menggunakan Bot Telegram Sebagai Pengingat

Mungkin cukup sekian untuk kali ini, semoga bermanfaat

Share
Published by
Rizky Pratama

Recent Posts

Cara Ubah Port SSH pada Ubuntu 24.04 LTS

Pada bulan April 2024 lalu, Ubuntu telah release versi terbaru yaitu Ubuntu 24.04 LTS, sehingga…

3 months ago

Membuat Command Alias Dengan Parameter pada .zprofile Mac OS

Ngga nyangka akhirnya saya bisa login kembali ke blog saya yang sudah berdebu ini, kali…

5 months ago

Tips Zimbra : Mengatasi Service Cbpolicyd Starting Failed Setelah Migrasi ke Rocky Linux 8

Beberapa waktu lalu, Excellent mendapatkan project migrasi Zimbra dari versi Open Source Ke Zimbra Network…

10 months ago

Mengatasi Error “no matching host key type found. Their offer: ssh-rsa,ssh-dss” Setelah Upgrade MacOS Ventura Saat Melakukan SSH

Bulan Oktober 2022 lalu, Apple resmi release MacOS terbaru mereka, yaitu MacOS Ventura. Beberapa fitur…

2 years ago

Cara Memindahkan Saham ke Sekuritas Lain

Tidak terasa sudah cukup lama saya tidak update tulisan pada blog ini lagi, akhirnya kali…

3 years ago

Tahun Baru, Markas Baru, Tulisan Baru

Tahun baru 2022 telah tiba, tidak terasa waktu berjalan begitu cepat, banyak cerita dan kenangan…

3 years ago