ionCube adalah ekstensi modul PHP yang memuat file PHP terenkripsi dan mempercepat halaman web. Sering dibutuhkan untuk aplikasi berbasis PHP. Berikut ini saya mau sharing mengenai cara instalasi ionCube pada Ubuntu 16.04.
Persiapan
Untuk melakukan instalasi ini, pastikan hal-hal berikut sudah terinstal :
- Apache web server
- PHP versi berapapun, ditutorial ini pakai versi 7.0
Download ionCube
Untuk download, bisa jalankan command berikut ini
# wget http://downloads3.ioncube.com/loader_downloads/ioncube_loaders_lin_x86-64.tar.gz
Lakukan extract ionCube.tar.gz
# tar zxvf ioncube_loaders_lin_x86-64.tar.gz
Cek Versi PHP yang terinstall dan digunakan pada Ubuntu
# php -v
PHP 7.0.30-0ubuntu0.16.04.1 (cli) ( NTS )
Copyright (c) 1997-2017 The PHP Group
Zend Engine v3.0.0, Copyright (c) 1998-2017 Zend Technologies
with Zend OPcache v7.0.30-0ubuntu0.16.04.1, Copyright (c) 1999-2017, by Zend Technologies
Di cek versi PHP yang digunakan yaitu versi 7.0
Selanjutnya cek extention directory PHP
# php -i | grep extension_dir
extension_dir => /usr/lib/php/20151012 => /usr/lib/php/20151012
Kemudian salin file ionCube versi 7.0, ini disesuaikan ya, jika versi PHP menggunakan 5.6, maka yang disalin ionCube versi 5.6
# cp ioncube/ioncube_loader_lin_7.0.so /usr/lib/php/20151012/
Tahap selanjutnya yaitu buat sebuah file bernama 00-ioncube.ini dan masukkan didalam directory berikut :
- /etc/php/7.0/apache2/conf.d/
- /etc/php/7.0/cli/conf.d/
# echo "zend_extension=ioncube_loader_lin_7.0.so" > /etc/php/7.0/apache2/conf.d/00-ioncube-loader.ini # echo "zend_extension=ioncube_loader_lin_7.0.so" > /etc/php/7.0/cli/conf.d/00-ioncube-loader.ini
Restart Apache
# service apache2 restart
Cek kembali dan pastikan ionCube sudah terinstal
# php -v PHP 7.0.30-0ubuntu0.16.04.1 (cli) ( NTS ) Copyright (c) 1997-2017 The PHP Group Zend Engine v3.0.0, Copyright (c) 1998-2017 Zend Technologies with the ionCube PHP Loader (enabled) + Intrusion Protection from ioncube24.com (unconfigured) v10.2.1, Copyright (c) 2002-2018, by ionCube Ltd. with Zend OPcache v7.0.30-0ubuntu0.16.04.1, Copyright (c) 1999-2017, by Zend Technologies
Semoga bermanfaat
Rizky Pratama. Tinggal di Bekasi, Jawa Barat. Seorang IT di salah satu perusahaan IT. Pengguna Mac, Linux dan Windows
Selain sebagai penulis di blog ini, saya juga penulis di blog saya yang lain, yaitu https://pratama.biz.id